welcome

selamat datang di blog saya yang sederhana ^_^

Selasa, 25 Januari 2011

jadwal kreta b

Masyarakat Yogyakarta, Solo, Semarang (Joglosemar), kini punya pilihan baru dalam bertransportasi menuju kota segitiga tersebut. Mulai 1 Maret 2010, PT. KA menjalankan KRDI Banyubiru dengan rute baru relasi Semarang-Solo-Yogyakarta pp yang sebelumnya melayani Semarang-Solo-Sragen pp. 
Peluncuran ini sekaligus menghidupkan kembali jalur Semarang–Yogyakarta untuk memudahkan akses mobilitas masyarakat di dua provinsi, Jawa Tengah dan DIY. Vice President (VP) Daop IV Semarang Septa Trijono Ramadin mengatakan, peluncuran KA Banyubiru bakal membuka kembali jalur Semarang– Solo–Yogyakarta yang sempat ditutup. Sebelumnya pernah ada KA Kudaputih tahun 1972 dan Pandanwangi 1975 yang pernah melewati jalur tersebut. Meski jalur baru ini berakhir di Yogyakarta, nama KA ”Banyubiru” tetap dipertahankan walaupun sebagian menghendaki diganti dengan Joglosemar.
Dibukanya rute Joglosemar itu, kata Septa, sebagai upaya pelayanan yang lebih komprehensif kepada masyarakat Joglosemar. Sebelumnya, KRDI 'Banyubiru' buatan Madiun tahun 2008, sejak Agustus 2008 melayani rute Semarang-Solo-Sragen. Namun, rute tersebut ternyata kurang maksimal diminati masyarakat, karena rata-rata penumpang yang memanfaatkannya (load factor), hanya berkisar 30 persen dari kapasitas yang ada.
"Kita mulai berpikir mengalihkan rute menjadi Joglosemar, dengan target meraih 60 persen penumpang dari kapasitas yang ada," jelasnya, saat uji coba KA Banyubiru, perjalanan dari stasiun Semarang Tawang menuju Yogya, Jumat (26/2). Menurut Septa, kapasitas KA 'Banyubiru' berkisar 400-450 penumpang, dengan rangkaian 4 kereta dengan posisi duduk penumpang saling berhadapan. "Rangkaian kereta tersebut akan dilengkapi toilet, mengingat jarak tempuh Semarang-Yogya tiga jam sebelas menit," tambahnya.
"Rute Joglosemar kita jalankan setelah kita perkuat studi kelayakannya termasuk mengantisipasi pembangunan jalan tol Semarang-Solo," kata Septa didampingi Junior Manajer Humas Daop IV, Sapto Hartoyo. Pihaknya mencatat jumlah penumpang dari Semarang menuju Yogyakarta yang menggunakan angkutan umum seperti bus dan travel mencapai sekitar 2.000 orang per hari. Bahkan PT.KA Daop IV pun telah melakukan talkshow di RRI Semarang yang mengulas tentang keberadaan KA Banyubiru.
"Berdasarkan penghitungan itu, kami menargetkan setidaknya ada sekitar 10 persen penumpang yang akan beralih menggunakan KA dengan pembukaan jalur Joglosemar itu," katanya.Jadwal pemberangkatan dari Stasiun Semarang Tawang menuju Solo-Yogya pukul 05.00 WIB dan pukul 13.00 WIB, sedangkan dari Yogya-Solo-Semarang berangkat pukul 8.50 WIB dan dan 16.40 WIB. Waktu tempuh Semarang-Solo 2 jam 21 menit, Solo-Yogya 55 menit atau Semarang-Yogya 3 jam 11 menit.
Tentang harga tiket, Septa menjelaskan, untuk tiga bulan pertama ini tarif KA Banyubiru diberikan tarif promosi untuk Semarang-Yogyakarta Rp 24.000, Semarang-Solo Rp 16.000, dan Solo-Yogyakarta Rp 8.000. Dari sisi tarif, KA Banyubiru juga tergolong murah dibanding armada bus dan travel.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar